Cara Mengendalikan Laptop dengan Android
Chrome Remote Desktop untuk Android
Sebagai salah satu perangkat elektronik yang sangat banyak digunakan dalam berbagai bidang, PC (Personal Computer), atau yang lebih dikenal dalam bentuk laptop atau komputer, menjadi sebuah perangkat yang sangat banyak membantu dalam menyelesaikan berbagai pekerjaan.Perangkat komputer sudah menjadi bagian yang tak terpisahkan dari kehidupan sebagian besar orang. Bahkan untuk berbagai keperluan, komputer terkadang diperlukan pada saat-saat yang mendesak, meskipun tidak sedang bersama perangkat komputer tersebut. Salah satu solusi yang dapat digunakan adalah mengakses laptop atau komputer dari jarak jauh menggunakan smartphone Android.
Saat ini perangkat smartphone bahkan sudah bisa digunakan untuk mengendalikan komputer meski dari jarak jauh sekalipun. Tetapi tentu saja, hal tersebut tetap membutuhkan koneksi internet sebagai penghubung antara perangkat PC (laptop atau komputer) dengan perangkat smartphone. Aplikasi yang digunakan untuk mengakses PC melalui Android ini bisa dibilang adalah aplikasi yang dijamin aman karena merupakan salah satu aplikasi buatan Google, dan aplikasi tersebut adalah Chrome Remote Desktop yang merupakan ekstensi untuk browser Google Chrome pada PC.
Ekstensi Chrome Remote Desktop tersebut saat ini telah dikembangkan dan sudah bisa digunakan pada perangkat smartphone Android, oleh karena itu mengendalikan PC dari jarak jauh menggunakan Android sudah bukan lagi hal yang mustahil. Cara menggunakan aplikasi tersebut, baik pada PC maupun pada perangkat smartphone, sebenarnya cukup mudah dan simpel saja. Oleh karena itu, dalam postingan kali ini akan dibahas tentang cara mengendalikan laptop atau komputer dari jarak jauh menggunakan smartphone Android. Berikut ini pembahasannya. Kamu juga bisa membaca artikel tentang mengakses PC dari jarak jauh menggunakan PC lain.
Install Chrome Remote Desktop di PC
Seperti yang telah disebutkan di atas, langkah pertama sebelum mulai mengontrol komputer menggunakan smartphone Android, terlebih dahulu adalah install aplikasi yang bernama Chrome Remote Desktop. Aplikasi ini merupakan sebuah ekstensi yang dipasang pada browser Google Chrome. Jadi sebelum install ekstensi Chrome Remote Desktop tersebut, terlebih dahulu pastikan PC yang kamu gunakan sudah terinstall Google Chrome.Setelah itu, untuk install ekstensi Chrome Remote Desktop pada laptop atau komputer yang akan kamu gunakan, silakan ikuti langkah-langkah berikut ini:
- Terlebih dahulu kamu harus mempunyai akun Google atau akun Gmail yang akan digunakan untuk login pada Chrome Remote Desktop, gunakan akun Gmail yang sama dengan akun Gmail di smartphone Android yang akan kamu gunakan.
- Buka aplikasi browser Google Chrome lalu buka alamat remotedesktop.google.com/access dan login dengan akun Gmail yang kamu miliki.
- Silakan klik tombol dengan ikon download yang ada pada menu "Menyiapkan akses jarak jauh" dan install ekstensi tersebut pada laptop atau komputer yang akan digunakan.
- Setelah ekstensi Chrome Remote Desktop selesai di-install, silakan klik tombol Aktifkan pada menu "Menyiapkan akses jarak jauh", yang berada pada menu pilihan Akses Jarak Jauh, lalu kamu akan diminta untuk membuat kode PIN 6 angka yang akan digunakan pada saat mengakses PC tersebut. Langkah selanjutnya adalah tinggal memasang aplikasi Chrome Remote Desktop pada smartphone yang menggunakan akun Gmail yang sama dengan langkah pertama di atas.
Install Chrome Remote Desktop di Android
Selanjutnya kamu perlu install aplikasi Chrome Remote Desktop pada perangkat smartphone kamu, silakan buka link berikut ini untuk download aplikasi tersebut melalui Google Play Store.Akan tetapi perlu kamu perhatikan bahwa mengendalikan PC dari jarak jauh ini hanya bisa dilakukan untuk komputer atau laptop pribadi karena akun Gmail yang digunakan pada perangkat smartphone dan perangkat komputer harus sama. Setelah install aplikasi pada link di atas, selanjutnya kamu tinggal buka aplikasi tersebut dan jika akun Gmail yang digunakan sudah sama, maka akan tampil komputer yang telah kamu hubungkan sebelumnya.
Jika pada list "Komputer saya" tidak tampil pilihan apapun, hal itu kemungkinan diakibatkan jika kamu belum menggunakan akun Gmail yang sama, khususnya apabila ada lebih dari 1 akun yang login pada perangkat smartphone kamu. Silakan pilih akun Gmail yang sesuai dengan tap pada menu pilihan di sudut kiri atas.
Mode Tap dan Mode Kursor
Setelah memilih PC yang akan kamu akses, maka tampilan yang ada pada PC tersebut akan muncul di layar smartphone, sama persis. Akan tetapi, seperti yang telah diketahui bersama bahwa cara penggunaan smartphone dan cara penggunaan komputer sangatlah berbeda, maka tentu diperlukan beberapa konfigurasi untuk menggunakan komputer secara optimal melalui smartphone. Salah satunya adalah penggunaan kursor. Kursor pada perangkat komputer punya dua cara penggunaan saat diakses melalui smartphone, sebut saja mode tap dan mode kursor.Kedua mode tersebut dapat kamu pilih dengan cara tarik layar smartphone dari ujung atas, sama seperti saat membuka bar notifikasi di smartphone. Lalu akan tampil beberapa pilihan. Mode tap adalah mode dimana kamu bisa menggunakan tap pada layar smartphone layaknya klik kursor pada PC, selain itu layar PC yang tampil di smartphone bisa di zoom-in dan zoom-out. Sedangkan Mode kursor adalah menggunakan kursor pada PC sebagaimana seharusnya, mode ini akan menampilkan sebuah kursor yang bisa kamu geser dan untuk klik dengan langsung tap pada layar. Sedangkan untuk menampilkan keyboard, kamu bisa klik ikon keybaord yang tampil pada menu di bagian atas tersebut.
Kemudian untuk memutuskan koneksi akses jarak jauh terhadap komputer yang kamu gunakan, kamu bisa membuka menu seperti di atas, lalu klik tombol opsi (tombol titik tiga) dan pilih Putuskan. Selain itu ada beberapa pilihan juga pada opsi tersebut, seperti jika kamu ingin ukuran lebar layar PC disesuaikan dengan ukuran lebar layar smartphone yang kamu gunakan.
Posting Komentar untuk "Cara Mengendalikan Laptop dengan Android"
Silakan sampaikan komentar kamu dengan mematuhi syarat dan ketentuan berikut:
Diperbolehkan menggunakan link, selama tidak mengarah pada situs yang mengandung perjudian, pornografi, dan konten ilegal lain. Tidak diperbolehkan promosi jualan, produk, jasa, dsb.
Tidak boleh menggunakan kata-kata yang kasar, tidak pantas, mengandung SARA, atau penghinaan. Diharapkan saling menghargai satu sama lain.
Setiap komentar segera diterbitkan setelah moderasi, pastikan komentar kamu sudah benar sebelum dipublikasikan dan backlink tidak akan dihilangkan oleh admin. Admin berhak menghapus komentar yang melanggar.
Blogwalking dan saling memberi salam diperbolehkan. Menerima pemasangan backlink dofollow, tautan ada di menu navigasi.
Gunakan <i rel="code">Text here</i> untuk komentar yang berisi kode singkat.
Gunakan <i rel="pre">Text here</i> untuk komentar yang berisi kode panjang.
Setiap komentar yang mengandung kode/sintaks dengan rel code/pre di atas, wajib di-parse terlebih dahulu pada menu Alat > Script Parse di menu navigasi di atas.
Kamu juga bisa memberikan komentar bergaya <b>cetak tebal</b> maupun <i>cetak miring</i>. Komentar dengan kode HTML selain cetak tebal/miring atau link tidak diperbolehkan untuk dipublikasikan.